Selasa, 13 Desember 2016

Pantai Jimbaran Bali | Eksotik Pantai Jimbaran


Pantai Jimbaran Bali | Wisata Pantai Jimbaran | Sejarah Pantai Jimbaran | Jimbaran Bali Sea Food | Objek Wisata Pantai Jimbaran | Letak Pantai Jimbaran Bali.

Wisata Pantai Jimbaran Pulau Bali adalah salah satu tempat wisata di Pulau Bali yang paling terkenal. Pada sa'at anda datang ke Pantai Jimbaran, yang pertama kali akan anda lihat adalah deretan meja dan kursi makan di atas pasir putih yang indah. Pantai Jimbaran terkenal dengan kuliner pinggir pantainya, terutama hidangan lautnya. Pantai Jimbaran untuk anda yang ingin berwisata ke pantai sekaligus menikmati wisata kuliner seafood khas Bali. Tidak perlu kuatir menyantap makanan di Pantai Jimbaran karena ombak di Pantai Jimbaran sangatlah tenang, tidak membahayakan anda yang sedang makan di pinggir pantai.


Pantai Jimbaran Bali juga amat terkenal dengan pasir yang putih dan halus. Kebersihan di Pantai Jimbaran selalu terjaga dengan baik karena setiap hari ada petugas kebersihan khusus yang menjaga pantai ini. Untuk urusan hunian, anda tidak perlu merasa khawatir. Ada banyak hotel dan resort berkelas dunia yang tersebar di sepanjang Pantai Jimbaran. Sebut saja salah satunya hotel yg cukup ternama Four Season yang memilih Jimbaran sebgai ranting terkuatnya. Tentunya masih banyak hotel lain yang beragam tariff menghuni pesisir Pantai Jimbaran ini, tinggal anda sesuaikan saja dengan isi kantong anda. Dari sini pula anda dapat melihat bandara Ngura Rai yang merupakan Bandara Internasional di Bali. Seperti umumnya sebuah panorama pantai pada sore yang indah juga menjadi sajian yang khas dari Jimbaran.
Dengan deretan hotelnya yang berkelas, Jimbaran pada sore hari ibarat pesta kecil merayakan gugurnya sang matahari. Saat sunset itulah akan anda jumpai banyak wisatawan baik lokal ataupun mancanegara berjubel ria menempati Pantai Jimbaran. Lahan parkir tersedia luas dan cukup nyaman untuk anda yang membawa kendaraan atau datang dari daerah di sekitar Pantai Jimbaran. Untuk anda sendiri, telh menunggu deretan kursi dan meja siap di tuani. Banyak resto yang menyediakan ruangan outdoor tepi Pantai Kuta saat sore menjelang. Tentunya akan sangat istimewa jika menyantap hidangan dengan latar sunset yang indah bersama orang orang terkasih anda.
Bicara soal makanan Jimbaran jagonya Seafood. Seperti yang telah di katakana diatas bahwa banyak nelayan yang menawarkan hasil tangkapannya di sepanjang Pantai Jimbaran, tentunya anda dapat membayangkan sedapnya seafood khas Jimbaran.
Baru ditangkap masih fresh dimasak untuk anda dengan bumbu special sesuai pesanan. Pastilah semua akan tergoda untuk dating ke Jimbaran. Layaknya surga kecil di tengah hiruk pikuknya Bali. Hidangan laut di sini termasuk lobster, cumi cumi maupun kerang atau kepiting disajikan komplit dengan sayur plecing, nasi dan es kelapa muda. Masih berfikir dua kali untuk dating ke Pantai Jimbaran? Tentu tidak. Maka cukuplah masukkan Pantai Tanah Lot ke daerah wisata anda selanjutnya.